Antivirus adalah perangkat lunak yang digunakan untuk mendeteksi dan menghapus virus komputer dari sistem komputer. Disebut juga Virus Protection Software. Aplikasi ini dapat menentukan apakah sebuah sistem komputer telah terinfeksi oleh virus atau tidak. Umumnya, perangkat lunak ini berjalan di latar belakang (background) dan melakukan pemindaian terhadap semua berkas yang diakses (dibuka, dimodifikasi, atau ketika disimpan).
Dalam perkembangannya anti virus dapat dibagi menjadi anti virus buatan dalam negeri dan buatan luar negeri. Anti virus dalam negeri seperti Pc Mav, ANSAV, Smadav, dan Clamav, sedangkan anti virus luar negeri seperti Kaspersky, AVG, dan Avira. Masing-masing memiliki kelebihan dan kelemahan. Kelebihan anti virus buatan dalam negeri jika dibandingkan dengan anti virus luar negeri adalah programnya tidak terlalu besar sehingga kinerja komputer yang menggunakannya tidak terasa lambat, selain itu anti virus ini lebih baik dalam hal pendeteksian virus lokal karena lebih khusus menangani virus-virus lokal. Sedangkan kelemahannya adalah pada database signature yang berasal dari luar negeri. Belum banyak anti virus indonesia yang mempunyai kelengkapan database seperti yang berasal dari luar negeri, sehingga virus-virus dari luar negeri banyak yang tidak terdeteksi.
Langkah pertama yang harus kita lakukan untuk melindungi komputer dari virus adalah menginstall anti virus. setelah terinstall dengan sukses maka kita harus mengupdate databasenya. Untuk melakukan update bisa dilakukan dengan cara otomatis atau manual. Jika menggunakan update otomatis, komputer harus terhubung dengan jaringan internet kemudian langsung klik update now. Sedangkan jika menggunakan cara manual harus mendownload file updatenya terlebih dahulu, kemudian jalankan anti virus lalu pilih update from directory, arahkan ke folder dimana file update tadi berada, klik ok maka anti virus akan terupdate.
Dalam perkembangan Teknologi Informasi terutama pada sistem informasi yang berasal dari komputer. Komputer dengan sistem operasi Windows memiliki beberapa masalah yaitu sistem keamanan terhadap data yang dimiliki oleh pengguna(user). Data yang dimiliki oleh user yang berada dalam hardisk memiliki kemungkinan dirusak oleh virus. Untuk mencegah hal itu maka kita harus menginstall anti virus.
Virus merupakan ancaman besar bagi pengguna komputer, karena dia bisa merusak semua file-file penting yang berada pada hardisk, selain itu virus juga dapat menyebabkan komputer yang diserangnya menjadi lambat bahkan bisa merusak sistem regestry, sehingga komputer bisa mengalami kerusakan. Oleh karena itu marilah kita menggunakan anti virus untuk melindungi data-data penting serta mencegah komputer dari kerusakan.
No comments:
Post a Comment